27 Februari 2013

Cara Mengetahui Mac Address Komputer pada Windows

Mac (Media Access Control) Address adalah sebuah alamat yang unik yang mengidentifikasikan sebuah komputer, interface sebuah router atau node pada sebuah jaringan komputer. Mac Address terdiri dari 12 Digit bilangan heksadesimal. Mac Address biasanya juga dikenal dengan nama Physical Address, Local Administration Mac Network, Hardware Address, Ethernet Address

Pada sistem operasi Windows ada 2 cara untuk mengetahui MAC Adrress dari suatu kompurter, antara lain:
1. Melalui Command Prompt
   - Masuk ke Command Prompt
   - Ketikkan ipconfig/all
   - Maka muncul seperti dibawah ini:

   - Lihat pada bagian "Physical Address", itu merupakan MAC Address-nya

2. Melalui Control Panel
    Sistem operasi yang saya gunakan adalah Windows 8, langkahnya sebagai berikut:
    - Masuk ke Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center 
    - Klik Change Adapter Setting
    - Double-click pada LAN / Ethernet
    - Klik Details..
    - Hingga muncul seperti ini:

     - Lihat pada bagian "Physical Address"

Sekian Tips dari saya semoga bermanfaat..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar